Sarulla – Amat tega, seorang wanita berinisial WV yang memiliki keterbelakangan mental diduga dipekosa oleh enam pria di kemah tempat kerja Sub Kontraktor dari PT SOL, tepatnya di Jalan Kebun Martindi, Kecamatan Pahae Julu, Taput.
Salah seorang warga Agustus Sitompul kepada wartawan, Jumat (1/4) mengatakan, korban (WV) yang masih duduk di bangku kelas III SMA diduga diperkosa sekira pukul 14.00 WIB oleh enam pria yang mengaku petugas Sub Kontraktor PT SOL di bagian penelitian untuk sampel.
“Waktu ke lokasi (sub kontraktor), kami melihat korban dalam keadaan telanjang bulat di kemah pekerja. Lalu kami mengepung kemah tersebut dan menangkap enam pria. Tiga pelaku lainnya berhasil melarikan diri,” ujarnya. Lanjutkan membaca “Cewek Terbelakang Mental Diduga Digauli 6 Pria”