Pelamar CPNS Sibolga Capai 3.345 dan Tapteng 561 Orang

Sibolga – Sejak dibukanya pendaftaran CPNS tahun 2010 di Pemko Sibolga dan Pemkab Tapteng via kantor Pos Cabang Sibolga, hingga Kamis (2/12),  tercatat sudah 3.345 lamaran masuk untuk formasi CPNS Pemko Sibolga dari 360 formasi yang dibutuhkan. Sedangkan untuk formasi CPNS Pemkab Tapteng sebanyak 561 lamaran masuk dari 236 formasi yang dibutuhkan.

Demikian dikatakan Kepala Kantor Pos Cabang Sibolga, Jamiludin kepada wartawan di ruang kerjanya di Sibolga, Kamis (2/12).

“Berkas lamaran yang sampai kepada kami sampai hari ini, Kamis (2/12) sebanyak 3.345 lamaran untuk CPNS Pemko Sibolga yang terdiri dari tenaga pendidikan sebanyak 949 lamaran, tenaga kesehatan 648 lamaran, dan tenaga teknis umum sebanyak 1.748 lamaran,” katanya.

Sedangkan untuk CPNS Pemkab Tapteng, lanjutnya, tercatat sebanyak 561 lamaran, terdiri dari tenaga pendidikan sebanyak 241 lamaran, tenaga kesehatan 177 lamaran, dan tenaga teknis umum sebanyak 143 pelamar.

“Namun, jumlah pelamar CPNS untuk Pemkab Tapteng sebanyak 561 lamaran ini masih merupakan data lamaran yang masuk via kantor Pos Cabang Sibolga belum termasuk kantor pos yang ada di kecamatan-kecamatan Kabupaten Tapteng,” ujarnya.

Saat ditanya kendala apa yang selama pembukaan pendaftaran CPNS dibuka dihadapi kantor Pos Cabang Sibolga? Jamiluddin menjawab bahwa kendala yang dihadapi pihaknya masih mengenai kelengkapan berkas pelamar CPNS yang masih ada ditemukan kurang lengkap.

“Untuk pelamar CPNS yang mengantar laramannya langsung ke kantor Pos Cabang Sibolga sebenarnya tidak ada masalah, karena berkas lamaran diantar dengan menggunakan map yang terbuka sehingga dapat diperiksa langsung apakah berkas sudah lengkap atau tidak. Namun, bagi pelamar yang mengirim lamaran dari luar Kota Sibolga dan Tapteng dengan menggunakan amplop tertutup kita tidak dapat memeriksa, tetapi setelah berkas disampaikan panitia dan ditemukan berkas yang kurang, sehingga kantor Pos akan meminta pelamar untuk melengkapi berkas via nomor hand phone yang tercantum di berkas lamaran,” jelasnya seraya menyatakan hal itu mereka lakukan untuk membantu para pelamar.

Sementara itu hasil amatan wartawan di kantor Pos Cabang Sibolga, tampak para pelamar memadati kantor pos untuk memasukkan berkas lamaran mereka. Mereka berharap agar penerimaan CPNS tahun 2010 ini benar-benar berlangsung jujur dan bersih dari nepotisme.

“Kami berharap agar penerimaan kali ini benar-benar berlangsung dengan baik dan tidak ada kompromi dengan permainan uang, agar Pemko dan Pemkab  memperoleh pegawai-pegawai yang memang memiliki kualitas yang baik sesuai jurusannya. Dan untuk formasi tahun 2010 ini, kami lihat tenaga guru atau tenaga pendidikan masih sangat banyak dibutuhkan,” kata sejumlah pelamar. (Metro/afn)

17 pemikiran pada “Pelamar CPNS Sibolga Capai 3.345 dan Tapteng 561 Orang

Berikan Saran dan Informasi anda di Situs Nababan ini ....terimakasih

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.